Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 16 September 2011

Ivan Perisic Gagalkan Kemenangan Arsenal

Kemenangan Arsenal yang sudah ada di depan mata digagalkan Perisic dua menit sebelum laga usai.

UEFA Champions League  : Laurent Koscielny - Robert Lewandowski, Borussia Dortmund v Arsenal

Arsenal harus puas berbagi angka satu dengan Borussia Dortmund setelah hanya bermain imbang 1-1 di Stadion Signal Iduna Park dalam pertandingan Grup F Liga Champions, Rabu (14/9) dinihari WIB.

Pada pertandingan ini, Arsenal tidak didampingi manajer Arsene Wenger yang menjalani sanksi dari UEFA. Kendati demikian, kondisi ini tidak mempengaruhi performa The Gunners di kandang Dortmund.

Dortmund yang tampil di hadapan pendukungnya memperagakan permainan agresif di babak pertama. Laga berjalan lima menit, pertahanan Arsenal sudah mendapat ancaman dari Kevin Grosskreutz, tapi tendangannya masih melambung di atas mistar gawang Wojciech Szczesny.

Selang tujuh menit kemudian, kerja sama Robert Lewandowski dan Mario Goetze kembali mengancam. Tapi Bacary Sagna sudah terlebih dahulu mematahkan serangan Dortmund.

Selepas laga berjalan setengah jam, Arsenal mulai keluar menyerang untuk mengimbangi permainan agresif Dortmund. Yossi Benayoun mengirim bola kepada Robin van Persie, tapi tendangan kapten tim Arsenal ini bisa digagalkan kiper Roman Weidenfeller di menit ke-33.<script type="text/javascript" src="http://ad.doubleclick.net/adj/gna.id/level2;tile=3;sz=160x600;ord=61155?area=2l&pos=2&ord=61155"></script>

Van Persie akhirnya membayar kegagalan itu pada menit ke-43 sekaligus membawa Arsenal unggul lebih dulu. Van Persie mencuri bola dari Sebastian Kehl, dan memberikannya kepada Theo Walcott. Winger Arsenal ini lalu mengembalikan bola kepada Van Persie yang langsung melepaskan tendangan keras.

Di babak kedua, Dortmund yang tertinggal satu gol meningkatkan irama permainan mereka guna menyamakan kedudukan. Kendati demikian, hal itu tidak mudah dilakukan, karena pertahanan Arsenal lebih solid.

Bahkan, Arsenal nyaris menggandakan keunggulannya di menit ke-62. Sayangnya, Gervinho yang sudah berhadapan dengan Weidenfeller gagal memaksimalkan peluang itu, karena kiper Dortmund tersebut berhasil mementahkannya.

Dortmund melakukan pergantian pemain untuk menambah daya dobrak tim. Jakub Blaszczykowski dan Ivan Perisic dimasukkan menggantikan Kehl dan Grosskreutz. Serangan Dortmund pun makin gencar.

Pada menit ke-82, Dortmund nyaris menyamakan kedudukan melalui Neven Subotic. Tapi upaya Subotic menyambut sepak pojok Gotze bisa digagalkan Szczesny, sehingga gawang Arsenal terhindar dari kebobolan.

Namun Szczesny gagal menghadang tendangan voli Perisic dua menit sebelum pertandingan usai, sehingga memaksa duel tersebut berakhir imbang dengan skor 1-1.



Sumber : http://www.goal.com/id-ID/match/65967/borussia-dortmund-vs-arsenal/report

 

0 komentar

Posting Komentar

UEFA CHAMPIONS THEME SONG


Music Theme - Uefa Champions League Mp3
Mp3-Codes.com